Cireng Bawang



Cireng adalah sejenis kudapan kecil khas dari jawa barat, yang secara umum terbuat dari perpaduan aci ( tepung tapioka ), bawang putih, dan bawang daun. Dahulu cireng hanya dikenal dengan satu saus, yakni saus kacang, seiring meningkatnya kreativitas masyarakat, cireng menggunakan macam-macam saus dan isian, seperti saus rujak, saus keju, dengan beragam isian mulai sosis, daging, keju dan sebagainya. Rasa cireng gurih dan kenya, dan cukup mengenyangkan karena mengandung karbohidrat tinggi.

Pada kali ini saya mau coba membuat cireng bawang ( rasa dominan bawang putih ), tekstur yang didapatkan adalah garing dan krispi di luar dan kenyal di dalam, saya membuat rasa bawang putih sangat dominan di sini, saya beri cukup banyak bawang putih. bawang putih selain memberi rasa gurih alami pada makanan, juga mengandung banyak manfaat untuk kesehatan, antara lain sebeagai antibiotik, menurunkan hipertensi, dan lain-lain.

Yuk, kita mulai bikin ya bunda 💁:
Waktu memasak : 30 menit
Porsi : 10 buah


Bahan:

Bahan A ( biang )
🍙 50 gr tepung tapioka
🍙 200 ml air mendidih

Bahan B
🍙 200 gr tepung tapioka
🍙 2 siung bawang putih
🍙 1 tangkai bawang daun
🍙 1/4 sendok teh garam


cara membuat:
🍙 Didihkan air, dalam wadah besar campurkan bahan B: yang terdiri dari tepung tapioka, parut bawang putih, dan iris bawang daun, juga garam, aduk rata.
🍙Setelah mendidih masukan tepung bahan A, aduk hingga mengental.
🍙Segera setelah itu tuangkan pada bahan B, aduk rata. Hati-hati panas ya bunda, bisa menggunakan bantuan sendok, tapi untuk hasil lebih baik diuleni dengan tangan.
🍙 setelah kalis ( ciri bahan A dan bahan B sudah menyatu, dan tekstur lembab ) pisah-pisahkan menjadi bulatan-bulatan kecil ( saya sekitar masing-masing 20 gram ) sesuai selera.
🍙 panaskan minyak untuk menggoreng, pipihkan cireng, dan goreng di atas minyak panas hingga menguning, dan siap disajukan.


💌 Tips: usahakan langsung habis, pengalaman saya di masukan di dalam kulkas malah jadi keras walaupun rasa sih tidak berubah. jadi dari pada terbuang saya cemplungin aja ke air mendidih dan jadi cilok..😅

Pelengkap:
🍴 saus kacang 🍴saus rujak 🍴saus keju





LihatTutupKomentar